![]() |
| Para pelaku usaha Ekraf di event SABOAK |
INDONESIA PEMBAHARUAN, KOTA KUPANG - Pemerintah Kota Kupang dorong Festival Ekonomi Kreatif (Ekraf) 2025 dengan tema “Panggung Talenta Lokal”, sebuah ajang yang menjadi wadah bagi generasi muda Kota Kupang untuk menampilkan karya, ide, dan inovasi kreatif yang berdaya saing tinggi.
dr. Christian Widodo, menegaskan komitmen pemerintah dalam menumbuhkan ekosistem ekonomi kreatif berbasis potensi lokal.
“Melalui Festival Ekraf ini, kami ingin mencetak generasi muda yang tidak hanya kreatif, tetapi juga mampu menghadirkan terobosan ekonomi yang berkelanjutan dan kompetitif,” ujar Christian Widodo.
![]() |
| Hasil rajutan tangan |
Festival ini terdiri dari berbagai sektor ekonomi kreatif mulai dari fesyen, kuliner, kriya, hingga digital kreatif. Selain pameran produk lokal, festival juga diisi dengan talkshow, workshop, dan pertunjukan musik yang menghadirkan seniman muda Kupang.
Christian Widodo menilai, kreativitas dan inovasi adalah kunci utama untuk membangun perekonomian daerah yang tangguh di tengah tantangan global.
Ia berharap festival ini dapat menjadi ajang inspirasi bagi anak muda Kupang untuk terus berinovasi, menciptakan lapangan kerja baru, dan meningkatkan daya saing daerah.
“Panggung Talenta Lokal bukan sekadar perayaan seni dan budaya, tetapi investasi jangka panjang bagi masa depan ekonomi Kota Kupang,” tambahnya.
Dengan semangat kolaborasi antara pemerintah, komunitas kreatif, dan pelaku usaha, Festival Ekraf Kupang diharapkan mampu menjadi motor penggerak ekonomi baru berbasis kreativitas dan inovasi. Festival ini mendapat antusiasme tinggi dari masyarakat. (Novie/ADV)

